Recent Posts

Selasa, 10 Februari 2015

1 komentar

Polisi Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa Kecelakaan Jazz Penabrak 3 Motor dan 2 Mobil

Polisi Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa Kecelakaan Jazz Penabrak 3 Motor dan 2 Mobil - Bandung, - Waka Satlantas Polrestabes Bandung Kompol Santiadjie memastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan Honda Jazz yang dikemudikan Handi Sanjaya. Mobil bernopol D 1158 L itu menabrak 3 motor dan 2 mobil saat melaju di jalanan kota Bandung.

"Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materi namun belum bisa diperkirakan," kata Kompol Santiadjie, Selasa (10/2/2015) malam.

Kecelakaan ini terjadi pada sekitar pukul 15.30 WIB saat mobil yang dikemudikan Handi mulanya menyerempet pintu depan bagian kanan mobil Ertiga D 1253 QK di depan Plaza Parahyangan.

Setelahnya, mobil tetap melaju ke Jl Asia Afrika setelah melintasi Jl Dalem Kaum. Saat masuk ke Jl Asia Afrika, tepatnya di depan kantor ACA Asuransi, Jazz menyerempet 2 motor.

Tapi Handi tetap melajukan kendaraannya. Dia mengemudikan mobil masuk ke arah Jalan Sudirman melintas di depan Hotel Perdana Wisata. Di lokasi ketiga ini, Hazz menabrak Toyota Avanza.

Saat itu Jazz masuk ke parkiran hotel dan menabrak mobil Mercedes Benz. "Menurut keterangan keluarga, pengemudi Jazz sedang depresi," kata Kompol Adjie.

Handi saat ini masih diperiksa di Markas Polrestabes Bandung namun lebih banyak diam dan terlihat bingung. Pria berusia 32 tahun ini akan menjalani tes urine dan hasilnya keluar esok hari.
Best viewed on firefox 5+

Populer Post

Copyright © Design by Dadang Herdiana